Hardware Computer, Apa Itu ? #PerangkatKerasKomputer

Hardware PC, Perangkat PC
( Gambar Seperangkat PC )

Greetings, Jadi pada tulisan kali ini saya akan membahas tentang apa itu hardware computer, sesuai pada tulisan " SMK Jurusan TKJ Belajar Apa Saja " pada point pertama yaitu HARDWARE atau PERANGKAT KERAS , jadi ini materi paling awal yang harus kamu ketahui.

Hardware atau biasa disebut dengan Perangkat Keras pada komputer merupakan sebuah komponen atau piranti pada komputer yang bisa dilihat dengan kasat mata dan diraba atau dipegang secara langsung. Jenis Hardware atau Perangkat Keras itu terbagi menjadi 5, yaitu.

1. INPUT DEVICE

Input Device Keyboard dan Mouse
( Gambar Keyboard dan Mouse )

Input Device merupakan alat yang digunakan untuk memasukan perintah atau data ( tulisan , suara, gambar ataupun video ). seperti contoh perangkat keyboard dan mouse.

2. PROCESS DEVICE

Alat proses pada komputer
( Gambar Processor dan RAM )

Process Device merupakan alat yang berguna untuk memproses atau mengolah sebuah perintah atau data. seperti contoh processor, vga, dan ram.

3. OUTPUT DEVICE

alat keluaran monitor dan speaker
( Gambar Monitor dan Speaker )

Output Device merupakan alat yang berguna untuk menghasilkan perintah atau data yang sudah diolah didalam komputer. seperti contoh monitor dan speaker. 

4. STORAGE DEVICE

Apa itu Harddisk dan Kegunaanya

( Gambar Storage Device Harddisk )

Storage Device merupakan alat yang berguna untuk menyimpan data seperti suara, gambar, video, dokumen dan file lainnya. contoh alat storage device yaitu Harddisk, Compact Disc ( CD ) atau DVD, Solid State Drive ( SSD ).  

5. PERIPHERAL DEVICE 

contoh peripheral device
( Gambar Peripheral Device Printer )

Peripheral Device merupakan alat tambahan untuk membantu komputer menjalankan perintah dari user, Peripheral Device ini termasuk kedalam alat input dan output. Contoh peripheral device yaitu WebCam ( Input Device ), Printer ( Output Device ), Microphone ( Input Device ), dan Scanner ( Output Device ).

Closing, Bagaimana kamu sudah ada gambaran belum mengenai perangkat keras komputer, semoga sudah ya, dan saya pikir tulisan saya tidak banyak, jadi semoga kamu yang baca dapat memahami dengan baik ya, dan jangan lupa untuk meninggalkan komentar agar tulisan saya semakin baik. Terima Kasih sudah membaca ^_^.

Komentar